Kamis, 05 Juli 2018

Penyuluhan Tentang Pentingnya Hutan

Penyuluhan Tentang Pentingnya Hutan

Alam ini akan terus berkembang seiring berjalannya waktu, berakhir yang tua dan berganti dengan generasi muda. Sesungguhnya, untuk menciptakan sebuah hubungan yang erat antara alam dan manusia secara optimal adalah dengan menanamkan kaidah dan keilmuan tentang pentingnya menjaga alam kepada bibit- bibit generasi selanjutnya, yaitu pelajar. Maka dari itu, untuk mengantisipasi bencana alam lanjutan, dalam hal ini dibutuhkan upaya untuk terlebih dahulu meminimalisir penyusutan hutan secara derastis ini, yaitu upaya perlindungan hutan dan penyelenggaraan konservasi alam, salah satunya adalah dengan melakukan kegiatan penyuluhan dikalangan pelajar.
Maka dari itu kami memilih siswa/i SMAN 13 MEDAN Jln Karya Bersama Titi Kuning, Medan Johor sebagai kelompok sasaran penyuluhan guna untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta mengubah sikap dan perilaku Siswa/i agar mau dan mampu mendukung pembangunan kehutanan. Setelah memberikan pengetahuan maka  siswa/i sadar akan pentingnya sumber daya hutan bagi kehidupan manusia.
            Penyuluhan ini secara tidak langsung dapat mengubah pola pikir mereka agar berpikir secara luas arti dari hutan. Banyak Siswa/i yang tidak peduli akan pentingnya hutan , maka dari itu kami berusaha meyakinkan bahwa sangatlah berpengaruh penting bagi kehidupan. Fungsi hutan amatlah penting bagi kehidupan dimuka bumi ini, termasuk untuk manusia yang ada didalamnya. Maka sudah sepatutnya kita menjaga dan melestarikan hutan tersebut agar tetap eksis sepanjang zaman.
Adapun kegiatan yang dapat dilakukan, minimal para siswa dapat menjaga kebersihan, menanam dan merawat tanaman, mengelolah sampah organik/anorganik, gerakan hijau bersama, (reuse, reduce, recycle), mendukung dan menyelenggarakan kegiatan yang ramah lingkungan (Bakti sosial penghijauan/kebersihan), bijak memakai air, dan banyak hal lainnya. Dengan melakukan hal-hal seperti diatas maka siswa/i telah mampu melestarikan hutan di Indonesia secara tidak langsung yang lama kelamaan akan berdampak positif bagi kehidupan manusia.



Rabu, 02 Mei 2018

PT. BASIRIH INDUSTRIAL BANJARMASIN







REPORTASE PT. BASIRIH INDUSTRIAL BANJARMASIN

Dosen Penanggung Jawab :
Dr. Agus Purwoko, S. Hut., M. Si

Disusun Oleh:
Fandi Asrori                          151201029
MNH 6








 









PROGRAM STUDI KEHUTANAN
FAKULTAS KEHUTANAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2018



PT. BASIRIH INDUSTRIAL BANJARMASIN

Gambaran Umum
PT. Basirih Industrial merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri kayu lapis atau plywood. PT. Basirih Industrial berdiri  pada  tahun  1977  yang  awalnya  didirikan  oleh  dua orang   yang   bernama   Hj.   Harmidi   Harus   dan   Bapak   J.P. Suharso. PT. Basirih Industrial  berlokasi di Jalan Telaga  Biru Trisakti,  Banjarmasin  Kalimantan  Selatan.  Pada  awalnya  PT. Basirih  Industrial  bernama  PT.  Basirih  Industrial  Corporation namun  sejak  tahun  2003  hingga  saat  ini  nama  perusahaan berganti  menjadi  PT.  Basirih  Industrial.  Sebelum  perusahaan melakukan   pengembangan   menjadi   industri plywood pada tahun  1992,  PT.  Basirih  Industrial  merupakan  bidang  usaha somil.
Produk yang dimiliki oleh PT. Basirih Industrial adalah film faced  plywood,  container  floring,  plywood,  dan veneer  face back.  Perusahaan  memiliki  produk  khusus  yang  tidak  sama dengan  perusahaan plywood lainnya.    Khusus    di    sini maksudnya  adalah  perusahaan  memiliki secondary  process lagi,  yaitu  ketika  plywood  sudah  selai  diproduksi  kemudian dilanjutkan   ke   proses   menjadi film   faced dan container flooring.  Fungsi  dari film  faced adalah  untuk  pengecoran bangunan  sedangkan container  flooring digunakan  sebagai lantai container.
PT. Basirih Indutrial berfokus pada penjualan ke luar negeri yaitu  ekspor  yang  presentasenya  sebesar  90%  dan  sisanya sekitar  10%  merupakan  presentase  penjualan  dalam  negeri. Perusahaan   melakukan   ekspor   ke   negara   Amerika,   Cina, Korea,  Timur  Tengah,  dan  Eropa.  Sedangkan  dalam  negeri perusahaan  menjual  produknya  ke  Banjarmasin,  Jakarta,  dan Surabaya.  Model  usaha  yang  dijalankan  oleh  PT.  Basirih Industrial    adalah Business    to    Business (B2B)    karena perusahaan    menjual  produknya  ke  perusahaan  atau  industri lain yang nantinya akan dijual kepada konsumen.Visi dan Misi Perusahaan Visi  adalah  suatu  cita-cita  tentang  keadaan  di  masa  datang yang   diinginkan   untuk   terwujud   oleh   seluruh   personel perusahaan.  Visi  PT.  Basirih  Industrial adalah  “Secara  terus  menerus  meningkatkan    kepuasan pelanggan,  peduli  terhadap  keaman,  keselematan,  kesehatan kerja,  dan  kebersihan  lingkungan  kerjan,  dan  menciptakan produk  yang  bermutu  sesuai  dengan  standar.”    Sedangkan, Misi adalah penjabaran secara  tertulis  mengenai visi agar  visi menjadi   mudah   dimengerti   atau   jelas   bagi   seluruh   staf perusahaan. Misi   dari   PT.   Basirih Industrial  adalah  “Sebagai  perusahaan  yang  bergerak  di bidang   kayu   lapis,   kami   memberikan   pelayanan   secara maksimal kepada pelanggan.”





Gambar 1. Peralatan yang digunakan untuk membuat kayu lapis


Gambar 2. Peralatan yang digunakan untuk membuat kayu lapis
Gambar 3. Kayu Lapis


Keunggulan
            Keunggulan yang  dimiliki  oleh  PT. Basirih   Industrial   adalah   keunggulan   dalam   produk   yang proses produksinya memiliki secondary process, memiliki  keunikan  produk,  produk  yang berstandar,   lokasi   yang   strategis,   mesin yang   canggih, transparansi  perusahaan,  perhatian  perusahaan  akan  SMK3. Strategi yang dimiliki oleh PT. Basirih Industrial adalah penerapan efisiensi kerja dan peningkatan kualitas produk yang dilengkapi dengan standar  ISO.  Namun,   strategi   yang  dijalankan  perusahaan tersebut    masih   sangat   sederhana   karena   efisiensi    yang dijalankan   belum   terfokus   pada   bidang   tertentu.

Analisis Lingkungan Eksternal
1. Lingkungan Jauh
    a. Faktor Politik
PT. Basiirih  saat  ini dapat  memperluas  lahan  HPH  dengan adanya  peraturan  tersebut. Indonesia  mengatur  pada Undang-Undang  Nomor  40  tahun  2004  yaitu  tentang sistem  jaminan  sosial yang menyatakan     bahwa perusahaan   wajib   untuk  mendaftarkan   karyawannya dalam  jaminan  sosial  (BPJS  Tenaga  Kerja,  2004). Hal tersebut  tentu  perlu  diperhatikan  oleh  perusahaan  karena apabila  perusahaan tidak   menjalankan   sesuai   dengan ketentuan Undang-Undang    maka    perusahaan    akan  terkena    sangsi    oleh    pemerintah.    Peraturan    tentang keamanan  dan  kesehatan  kerja  sudah  dijalankan  sesuai dengan  peraturan  yang  diwajibkan  Pemerintah. Untuk BPJS  Ketenagakerjaan  dan  BPJS  Kesehatan  pun,  PT. Basirih Industrial sudah mendaftarkan semua karyawannya  agar terjamin  kesehatannya. Faktor politik yang   mempengaruhi   perusahaan   adalah   UMP   (Upah Minimum Provinsi), menurut keputusan Gubernur Kalimantan Selatan    Nomor  188.44/0434/KUM/2015 menyatakan  upah  minimum untuk  provinsi  Kalimantan Selatan  pada  tahun  2016  sebesar  Rp.  2.085.050,00  yang sebelumnya  sebesar  pada  tahun  2015  Rp.  1.870.000,00. Terjadi  kenaikan  dari  tahun  2015  ke  2016,  perusahaan pun   ikut   terpengaruh   dengan   adanya   kenaikan   upah tersebut  karena  perusahaan  berarti  mengeluarkan  biaya tenaga  kerja  lebih  banyak  lagi  pada  tahun  2016. Padahal perusahaan belum mengetahui keadaan keuangan perusahaan  apakah  dapat  memenuhi  atau  tidak  dengan kenaikan upah  tenaga kerja tersebut. Oleh  karena  itu, faktor politik walaupun sangat berpengaruh  bagi perusahaan.
b. Faktor Ekonomi
Faktor   Ekonomi   mempengaruhi   karena   PT. Basirih Industrial sebesar 90% melakukan ekspor. Karena ekspor tersebut perusahaan melakukan    penjualan dengan menggunakan mata uang  asing yaitu dollar. Jadi perusahaan sangat tergantung dengan kurs dollar sehingga  perusahaan  memiliki income yang  tidak  tentu. Jika  kurs  mata  uang  asing  tersebut  meningkat  terhadap Rupiah  perusahaan  secara  tidak  langsung  mendapatkan income yang tinggi karena perusahaan tidak menggunakan   bahan   baku   dari   luar negeri. Namun, sebaliknya jika dollar melemah yang mengakibatkan Rupiah meningkat nilainya perusahaan akan mendapatkan penurunan income.
c. Teknologi
Perkembangan  teknologi  dengan  kemajuan  mesin-mesin produksi  yang  canggih  dapat  meningkatkan  kualitas  dari kayu  lapis  serta  dapat  mencapai  target  produksi.  Mesin yang  digunakan  pun  mesin  yang  sudah computerized yaitu yang terkoordinasi dengan komputer. Pengaruh dari perkembangan   teknologi   pun   terlihat   apabila   mesin bermasalah  atau  ada  pemadaman  listrik   maka  proses produksi yang mestinya berjalan selama 24 jam pun akan terhambat   sehingga   tidak   dapat   melakukan   produksi. Terhambatnya   proses   produksi   membuat   perusahaan tidak   dapat   mencapai   target   produksi.   Mesin-mesin tersebut  merupakan  buatan  Jepang,  Korea,  dan  Cina. Untuk kantor    administrasinya    perusahaan    memakai teknologi  yang  standar  saja seperti  internet,  fax,  dan komputer.

2. Lingkungan Industri
PT.  Basirih  Industrial  bergerak  pada  industri plywood, pada    dasarnya    plywood     merupakan     usaha     yang menjanjikan.  Hal  tersebut  membuat  orang  berbondong-bondong   masuk   ke   dalam   industri plywood.   Namun, produk  dari  PT.  Basirih  Industrial  memiliki  perbedaan jika    dibandingkan    dengan    produk plywood dari pesaingnya. Perbedaannya terletak pada proses pembuatannya,  perusahaan  memiliki secondary  process untuk    menambah    nilai    jual    produknya. Setiap    perusahaan    tentu    memiliki    pesaing, jumlah pesaing  PT.  Basirih  Industrial  cukup  banyak  sekitar  10 perusahaan.  Keadaan  perusahaan  yang  stagnan  berbeda apabila   dilihat   dari   BPS   Kalimantan   Selatan   yang menyatakan  bahwa  ekspor  kayu  meningkat  dari  tahun kemarin sebesar 4,16%.
Industri plywood dalam pembuatannya membutuhkan kayu sebagai   bahan baku  utamanya.   PT.   Basirih Industrial tentunya memerlukan pemasok untuk memenuhi produksi. Untuk mencukupi produksi perusahaan  memerlukan  lebih  dari  satu  pemasok. Oleh karena itu perusahaan mengambil pemasok dari Sumatera dan Kalimantan Tengah. Seringkali   lokasi   pemasok dengan   lahan   berjauhan   yang   menyebabkan   pemasok membutuhkan    biaya angkut  lagi maka terkadang pemasok   menaikkan   harga. Selain itu   pemasok   juga melihat  musim  penghujan  atau  kemarau.  Karena  jika musim penghujan pemasok   akan   menaikkan   harga   kayu   karena pengangkutan kayu yang lebih sulit. PT.Basirih  Industrial  hampir  seluruh  produknya  dijual atau   dipasarkan   ke   luar   negeri.   Sebelum   perusahaan dengan konsumen mencapai kesepakatan dalam melakukan    pembeliaan    terlebih    dahulu    konsumen memberikan  kontrak  yang  diajukan  kepada  perusahaan. kontrak     tersebut     berisi     spesifikasi     produk     yang diinginkan.  Setelah  melihat  kontrak  tersebut  perusahaan mempelajari kontrak dari konsumen. Kemudian perusahaan  akan  menawarkan  harga  kepada  konsumen.

Analisis Lingkungan Internal
1. Pemasaran
Pemasaran   merupakan   bagian   dari   perusahaan   yang memiliki  peran  penting. Dalam  pemasaran  melakukan analisis    konsumen, penjualan    produk    atau    jasa, penetapan harga, distribusi, riset pemasaran, dan analisis biaya/keuntungan, berikut adalah masing-masing penjelasannya:
a. Analisis Konsumen
Analisis konsumen yang dilakukan  PT. Basirih  Industrial  dengan cara  melihat order  atau  kontrak  konsumen.  Jika  order  konsumen tersebut dalam skala besar maka pemasaran akan mengambil order tersebut. Kemudian setelah menyetujui  order maka perusahaan  akan  membuat kontrak dengan konsumen tersebut.
b. Penjualan  produk
PT. Basirih Industrial menjual produknya dengan cara menawarkan melalui telpon, fax, atau  bertemu langsung  kepada  konsumen.  Jika  bertemu  langsung maka konsumen dapat melihat sample produk dari PT. Basirih Industrial.
c. Distribusi
Distribusi  yang dilakukan  oleh  PT.  Basirih  Industrial  dengan  cara menjual   barangnya   kepada   perusahaan   atau   agen yang nantinya akan dijual kembali kepada konsumen. Pengiriman  melalui  jalur  laut  dan  darat,  untuk  laut perusahaan   mengirim   dengan   menggunakan   kapal atau    tongkang.    Sedangkan    untuk    jalur    darat perusahaan menggunakan truk atau kontainer. Semua aktivitas perusahaan berada di lokasi yang sama, baik kantor  administrasi  dan  pabrik. 
d. Penetapan   harga
Penetapan harga PT. Basirih Industrial dilakukan oleh  bagian  pemasaran.  Hal  pertama  yang dilakukan pemasaran akan melihat harga pasaran saat ini.  Kemudian perusahaan  menghitung  bahan  baku, biaya  operasional   produksi,   serta biaya lain-lain untuk menentukan harga.

e. Riset  Pemasaran
Riset  pemasaran  yang  dilakukan oleh   PT.   Basirih   Industrial   adalah dengan   cara menghadiri   acara-acara   dari   APKINDO (Asosiasi Panel Kayu Indonesia). Karena PT. Basirih Industrial terdaftar sebagai anggota dari APKINDO. Jadi, setiap bulan pemasaran juga mengikuti rapat yang diadakan APKINDO  yang  bertujuan  untuk  menginformasikan masalah  harga  dan  mutu  dari  PT.Basirih  Industrial. Selain  itu,  dengan  adanya  riset  pemasaran  dari  rapat APKINDO, perusahaan juga dapat  mengetahui standar harga   dipasaran   dan   mutu   yang   dimiliki sesama industri sehingga PT. Basirih Industrial dapat mengetahui standar yang harus digunakan.
f. Analisis    Biaya
Cara   yang   dilakukan   PT.Basirih Indusrial   untuk   melakukan   analisis   biaya   hampir sama  dengan  melakukan  penetapan  harga. Dengan melakukan    perhitungan bahan baku dan biaya operasional. Setelah itu pemasaran    menimbang apakah  total  biaya  produksi  dapat  memenuhi atau tidak pada harga yang akan dijual kepada konsumen.

2. Keuangan
Modal   awal   yang digunakan  perusahaan  berdasarkan  modal sendiri,  yaitu tanpa menggunakan pinjaman dari pihak lain. Perusahaan juga  melakukan investasi  yaitu  dengan melakukan  pembelian  mesin  dan menambah   aset   dengan   cara   perluasan   perusahaan. Mesin  yang  digunakan  oleh  PT. Basirih  Industrial  dapat dikatakan investasi yang cukup tinggi karena mesin yang dipakai seharga 1 Milyar hingga 15 Milyar. Dalam    pemutusan pembiayaan bagian keuangan meminta persetujuan  terlebih  dahulu  kepada direktur.  Jika  direktur  menganggap  pengeluaran  tersebut diperlukan  maka  akan  langsung  dilakukan  pembayaran. Direktur    melihat    keperluan    dari perusahaan, bila diperlukan    maka   perusahaan  akan memprioritaskan pembiayaan  tersebut. Keuangan   pada perusahaan   juga   ada   transparansi   dengan   karyawan. Bentuk transparansinya adalah jika perusahaan mengalami keuntungan atau kerugian maka akan langsung  disampaikan kepada karyawan. Apabila perusahaan mendapatkan keuntungan karena telah mencapai  target  yang  diharapkan  maka  perusahaan  akan mengumumkan  jumlahnya  dan  memberikan  keuntungan kepada karyawan sebagai bonus atau insentif karyawan.

3. Produksi dan Operasional
a.Proses
Proses produksi diawali dengan pembelian kayu dan menentukan   kayu   tersebut   dapat   diproduksi   untuk produk  yang  mana.  PT.  Basirih  menggunakan  dua jenis  kayu  yaitu  kayu  mekanik  dan  kayu  rakyat,  yang membedakannya   adalah   ukurannya.   Kayu   mekanik memiliki ukuran diameter yang besar jika dibandingkan  dengan  kayu   rakyat.  Proses  produksi dimulai dari pemotongan   kayu,   pengeringan   kayu,   pengeringan terbagi  menjadi  tiga  kriteria  di  PT.  Basirih  Industrial yaitu : Rest Dryer, Dryer & Roll, dan Someway. Setelah  lewat  dari  someway  langsung menuju  ke veneer  setting,  veneer  settingberfungsi untuk   menentukansetting   yang   menentukan   clip kemana  arahnya. 
b. Kapasitas
Kapasitas  produksi  yang dimiliki  oleh  PT.  Basirih  Industrial  masih  digunakan sekitar  50%  saja.  Karena  kapasitas  produksi  sebesar 10.000m3,     namun     volume     produksinya     hanya mencapai   5000m3   hingga   6000m3.   Hal   tersebut dikarenakan jika kapasitas dipenuhi 100% secara tidak langsung   membutuhkan   bahan   baku   yang   banyak. Karena     penggunaan     kayu     yang     dibatasi     oleh pemerintah,  serta  sulitnya  mendapatkan  kayu  maka perusahaan masih belum bisa melakukan hal tersebut.
c. Persediaan
Sedangkan   untuk   persediaan,   dalam   PT.   Basirih Industrial  tidak  memiliki  persediaan.  Jadi,  ketika  ada order barulah   perusahaan   memesan   bahan   baku. Cuaca  yang  buruk  seperti  gelombang  tinggi  di  laut menyebabkan   pengiriman   terlambat   dan   tentunya menghambat  proses  produksi  mengingat  perusahaan tidak memiliki persediaan bahan baku.


d. Tenaga Kerja
Tenaga  Kerja  merupakan  hal  yang  berperan  penting dalam  produksi  di  PT.  Basirih  Industrial.  Karyawan  diperlukan  keterampilan  untuk memproduksi   produk.   Karena turn   over karyawan yang  cukup  tinggi  menyebabkan  keterampilan  dalam produksi kayu lapis tidak begitu baik. Selain itu, mesin di  pabrik  masih  ada  dibeberapa  bagian  yang  manual menyebabkan  keterampilan  pun  diperlukan  yang  tidak bisa  hanya  dipelajari  dalam  waktu  singkat  dan  perlu adanya pelatihan sebelumnya.
e. Kualitas
Ketika  produk  sudah  selesai  dari  tahap  produksi, maka  dilakukan  pengecekan  oleh  manajer  operasional yang dibantu oleh bagian quality control. Kualitas juga diperhatikan  yaitu  dengan  berdasarkan  standar  ISO serta   standar   yang   tergantung   dari   tujuan   produk tersebut  seperti  CE  Marking  untuk  tujuan  pengiriman ke  Eropa  atau  CIRB  untuk  pengiriman  ke  California. Selain   itu,   pengecekan   juga   dimaksudkan    untuk mengecek apakah ada kecacatan pada produk tersebut.

Kesimpulan
PT.  Basirih  Industrial adalah perusahaan yang  bergerak  dalam  bidang  usaha  kayu  lapis. Produk yang dimiliki oleh PT. Basirih Industrial adalah film faced  plywood,  container  floring,  plywood,  dan veneer  face back. Visi  PT.  Basirih  Industrial adalah  “Secara  terus  menerus  meningkatkan    kepuasan pelanggan,  peduli  terhadap  keaman,  keselematan,  kesehatan kerja,  dan  kebersihan  lingkungan  kerjan,  dan  menciptakan produk  yang  bermutu  sesuai  dengan  standar.” Sedangkan misi   dari   PT.   Basirih Industrial  adalah  “Sebagai  perusahaan  yang  bergerak  di bidang   kayu   lapis,   kami   memberikan   pelayanan   secara maksimal kepada pelanggan.”
Keunggulan yang  dimiliki  oleh  PT. Basirih   Industrial   adalah   keunggulan   dalam   produk   yang proses produksinya memiliki secondary process, memiliki  keunikan  produk,  produk  yang berstandar,   lokasi   yang   strategis,   mesin yang   canggih, transparansi  perusahaan,  perhatian  perusahaan  akan  SMK3.

Saran
Perusahaan  dapat  mempertimbangkan  untuk  memperluas pasar  agar  penjualan  tidak  bergantung  pada  suatu  wilayah saja dan perusahaan  dapat  mempertimbangkan  untuk  menggunakan strategi   baru   yaitu   strategi   fokus   diferrensiasi.   Karena strategi   perusahaan   sudah   cocok   untuk   bertahan   bagi perusahaan,   namun   belum   dapat   untuk   meningkatkan penjualan   perusahaan.
 

Penyuluhan Tentang Pentingnya Hutan

Penyuluhan Tentang Pentingnya Hutan Alam ini akan terus berkembang seiring berjalannya waktu, berakhir yang tua dan berganti dengan g...